Anugerah Pulanga kepada Bapak Hamim Pou adalah kebanggaan yang luar biasa. Beliau adalah Bupati yang relatif muda tetapi dengan karya-karya yang sangat bermakna bagi Gorontalo, khususnya Bone Bolango. Jaringan nasionalnya yang luas dan konsistensi kerjanya yang inovatif tak kenal lelah dan terus belajar, membuat Bapak Hamim Pou berhasil memimpin daerah. Pulanga beliau bukan semata karena faktor jabatan, tetapi karena karya-karya pengabdian beliau. Inilah substansi Pulanga yang sebenarnya: ILOMATA – Bekerja dan berkarya terbaik untuk masyarakat dan bangsa. Saya mengenal kiprah, dedikasi dan karya-karya beliau sejak tahun 2002, baik melalui media maupun sebagai pekerja publik. Beliau punya jaringan luas dan bekerja tulus untuk kemajuan Gorontalo.